Loading...
Visi

Menjadi Program Studi Vokasi Penerbangan yang unggul dan berdaya saing global dibidang teknologi rekayasa navigasi udara yang diakui secara nasional dan internasional pada tahun 2027

Misi
  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan dalam rangka menghasilkan lulusan di bidang Teknik Navigasi Udara yang kompeten dan mampu bersaing di tingkat nasional, regional dan internasional
  2. Melaksanakan penelitian teknologi terapan yang dapat memberikan kontribusi aktif dalam pengembangan ilmu pengetahuan di bidang Teknik Navigasi Udara
  3. pengabdian kepada masyarakat di bidang Teknik Navigasi Udara sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sosial dan masyarakat.
Tujuan
  1. Menghasilkan lulusan yang beretika, handal, dan memiliki kompetensi yang relevan dengan perkembangan dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja khususnya dibidang teknologi rekayasa navigasi udara.
  2. Menghasilkan produk penelitian terapan yang bermutu dan inovatif dibidang teknologi rekayasa navigasi udara yang bermanfaat untuk masyarakat
  3. Menghasilkan dan menyebarluaskan pengetahuan teknologi tepat guna hasil pengabdian kepada masyarakat dibidang teknologi rekayasa navigasi udara.
  4. Mewujudkan tata kelola program studi yang baik dan sumber daya manusia yang profesional dalam menghadapi tantangan masa depan
Sasaran
  1. Meningkatnya kualitas pembelajaran melalui penerapan pembelajaran yang interaktif dan inovatif dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi dan kualitas layanan ketarunaan
  2. Meningkatnya karakter, budi pekerti, dan prestasi taruna Program Studi Teknik Navigasi Udara
  3. Meningkatnya kualitas, kuantitas, relevansi, dan kemanfaatan hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dibidang teknologi rekayasa navigasi udara
  4. Meningkatnya dampak kerjasama terhadap kualitas dan kuantitas pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi.
  5. Meningkatnya kualitas dosen dan tenaga kependidikan Program Studi Teknik Navigasi Udara.
  6. Meningkatnya kualitas pengelolaan dan pelayanan penyelenggaraan pendidikan di Program Studi Teknik Navigasi Udara